Latsar CPNS Angkatan 81 dan 82 Tahun 2025 Resmi Dibuka oleh Bupati Banyumas

Latsar CPNS Angkatan 81 dan 82 Tahun 2025 Banyumas
Sumber :
  • Tangkapan layar/Instagram @humas_pemkab_banyumas

Bupati Sadewo Resmi Membuka Latsar CPNS Kabupaten Banyumas Angkatan 81 dan 82 Tahun 2025

Data Terbaru Sigaokmas: Harga Beras dan Bawang Naik Lagi di Banyumas, Tapi Daging Turun Ini Daftar Lengkapnya!

Viva, Banyumas – Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyumas memulai perjalanan mereka sebagai abdi negara melalui kegiatan Pelatihan Dasar (Latsar).

Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono, resmi membuka Latsar CPNS Angkatan 81 dan 82 Tahun 2025 di Pendopo Wakil Bupati.

Kisah Mencekam ABK Kapal Ikan Banyumas yang Meledak di Samudera Hindia: Sempat Padamkan Api, Tiba Tiba Meledak

Acara berlangsung pada Kamis, 4 September 2025.

Sebanyak 72 CPNS mengikuti Latsar dengan metode blended learning.

Warga Banyumas Cemas! Bangunan Ponpes 4 Lantai di Grendeng Diduga Tak Kantongi IMB Khawatir Seperti Ponpes Al Khoziny

Hal ini sebagai bekal menjadi ASN yang melayani dengan hati, menjunjung netralitas, dan menjaga keharmonisan sosial.

Harapannya setelah menyelesaikan latsar, para CPNS ini dapat segera beradaptasi.

Serta tentunya dapat memberikan kontribusi nyata di unit kerja masing-masing.

Dengan dibukanya Latsar CPNS ini, Pemerintah Kabupaten Banyumas berkomitmen untuk mencetak generasi ASN yang unggul, profesional, dan siap membangun daerah demi terwujudnya pelayanan publik yang lebih baik.