5 Rekomendasi Kuliner Legend Pekalongan: Menguak Rahasia Rasa dari Kota Batik
- Instagram warungmasduki
VIVA, Banyumas – Pekalongan yang terkenal sebagai "Kota Batik", ternyata memiliki kekayaan kuliner yang tak kalah menawan.
Di balik motif-motif indah kain tradisionalnya, kota ini menyuguhkan berbagai hidangan khas dengan cita rasa rempah yang kaya dan sejarah panjang.
Dari Sego Megono yang lezat hingga Pindang Tetel yang khas, kuliner legendaris Pekalongan menawarkan pengalaman yang tak akan terlupakan bagi setiap pencinta makanan.
Siapkan diri Anda untuk menjelajahi lima rekomendasi kuliner legenda di Pekalongan yang harus Anda nikmati.
1. Pindang Tetel : Sup Daging Hitam Khas Pekalongan
Pindang tetel adalah salah satu hidangan ikonik Pekalongan yang memikat lidah dengan kuah hitam pekatnya yang kaya rempah.
Rasa khasnya berasal dari pemakaian kluwek, rempah yang juga sering ada pada masakan rawon. Hidangan ini berupa sup berisi potongan daging sapi empuk yang disajikan hangat dengan nasi putih dan kerupuk, menciptakan harmoni rasa yang sempurna.
Untuk rasakan Pindang Tetel Pekalongan yang autentik, Anda bisa mengunjungi "Pindang Tetel Om Teguh" di Jalan Raya Pakumbulan, Watussalam, Buaran, sekitar 300 meter setelah Pasar Bligo.
Di sini, hidangan disajikan dalam mangkuk tempurung kelapa dengan isian daging hingga kikil yang melimpah.
Pilihan lainnya adalah Pindang Tetel Mbak Isah di Sapugarut, Buaran, yang telah terkenal selama 30 tahun dan menyediakan harga ekonomis sekitar Rp. 12.000 per porsi.
2. Garang Asem : Kesegaran Asam Pedas yang Menggoda
Bagi pecinta hidangan berkuah dengan sensasi asam segar dan pedas yang menggigit, Garang Asem adalah pilihan yang tepat.
Olahan daging ayam ini dimasak dengan bumbu khas, menghasilkan kuah bening yang cocok dinikmati kapan saja, terutama saat cuaca panas.
Garang Asem Pekalongan menawarkan cita rasa yang berbeda dari hidangan berkuah lainnya.
Salah satu legenda garang asem di Pekalongan adalah Garang Asem H. Masduki. Berdiri sejak tahun 1959, warung ini berlokasi strategis di Alun-Alun Pekalongan dan Jalan Sudirman No. 169.
Tak heran jika tempat ini selalu ramai dikunjungi, karena Garang Asem H. Masduki memiliki cita rasa khas yang tak tertandingi.